Berikut di sertakan beberapa foto dan dokumentasi Video acara beladiri Semarang ini, dimana agenda utamanya adalah uji coba pematahan benda keras, dengan sasaran es batu, menggunakan tebangan bawah, dan juga beberapa teman lain yang mencoba menggunakan tangan kiri, ujung siku atau bahkan dengan kepala.
PERINGATAN!!! Yang di lakukan di video - video ini memerlukan latihan khusus, dan tidak di benarkan di ikuti tanpa latihan, dan kami tidak bertanggung jawab jika meniru, memperagakan yang ada di video ini, jika terjadi kecelakaan yang tidak di inginkan.
Acara di mulai jam 7 pagi, para peserta dan senior dari
perguruan PPS Betako Merpati Putih cabang Semarang sudah siap sedia, dan
akhirnya acara di buka dengan doa, dan pemanasan selama setengah jam di
lapangan Perhutani, kemudian di lanjutkan dengan lari mengelilingi kawasan
pleburan dengan beriringan sampai kembali ke Gedung Perhutani lagi sekitar
setengah jam kemudian, jam 8 lewat , es batu yang di gunakan sebagai sasaran
akhirnya sudah sampai di tempat latihan, sehingga kami langsung menata tonggak
dan langsung uji coba pematahan benda keras dengan es batu sebagai sasaran
akhirnya di mulai.
0 komentar:
Posting Komentar